Widget HTML Atas

6 Aplikasi Penguat Sinyal Android Terbaik dan Paling Ampuh!

Aplikasi Penguat Sinyal Android - Sinyal pada smartphone kadang naik turun bahkan menyebabkan hilangnya sinyal, terbayangkan bila Anda sedang berselancar di dunia maya tetapi sinyal pada Android Anda lemot ? Kali ini Admin kasih solusi terbaik serta akan memberikan sedikit informasi mengenai 6 Aplikasi Penguat Sinyal Android Terbaik dan Paling Ampuh!







Sebelum membaca artikel ini terlebih dahulu Anda membaca artikel sebelumnya tentang cara mengatasi sinyal lemot, artikel tersebut adalah tahapan awal yang harus Anda lakukan untuk memperbaiki sinyal lambat pada android.

Ada dua perbedaan dalam aplikasi penguat sinyal android. Seperti menjalankan aplikasi dengan akses root dan tanpa akses root.

Tetapi, admin hanya membahas aplikasi penguat sinyal android yang ampuh tanpa root. Jadi sangat aman untuk gadget Anda. Simak yuk berikut ini aplikasi penguat sinyal android paling ampuh!

Kumpulan Aplikasi Penguat Sinyal Android


#1 Network Signal Info


Aplikasi pertama ialah Network Signal Info yang di buat oleh kaibits softwere. Aplikasi ini sangat bermanfaat dan begitu membantu untuk Android Anda yang mendapatkan masalah pada jaringan atau signal lemot.

Selain itu, Aplikasi ini dapat memberitahu Anda mengenai informasi jaringan sinyal yang berada pada android Anda, seperti WLAN, Android System Information, dan Detail Mobile Network.

Network Signal Info (NSI) sangat membantu user android saat mengalami lambat jaringan. Karena, NSI dapat memperkuat Jaringan 2G, 3G, 4G (LTE), dan WIFI.

Jadi, jika di antara Anda masih memiliki Android yang hanya mendapatkan sinyal 3G. Maka Anda sebaiknya mencoba Aplikasi Network Signal Info ini. Pasti, jaringan pada Gadget Anda akan serasa mempunyai jaringan 4G LTE.

#2 Peta Wifi 3G 4G & Speed Test


Aplikasi penguat sinyal android selanjutnya ialah Peta Wifi 3G 4G & Speed Test. Aplikasi ini sudah di percayai oleh banyak orang dan sudah di unduh lebih dari 10 juta pengguna android di seluruh dunia karena kualitas fiturnya.

Apa saja fiturnya ?

Fiturnya adalah peta wifi, network rank, dan peta jangkauan sinyal.

Bukan hanya itu, bila Anda menggunakan aplikasi maka smartphone atau android Anda akan mendapatkan akses open signal.

Open signal pada aplikasi peta wifi 3G 4G & Speed Test berfungsi untuk Mencari Titik Sinyal Pada Wifi, Mencari Jangkauan Sinyal, dan Memperkuat Jaringan Sinyal.

Bagaimana ? Masih ingin menunggu aplikasi yang belum pasti ? Langsung download segera di playstore secara gratis!

#3 Connection Stabillizer Booster


Ingin mendapatkan kecepatan sinyal pada saat browsing pada dunia maya ? Connection Stabillizer Booster solusinya. Aplikasi ini dapat memberikan apa yang Anda mau dan fiturnya pun sangat mudah untuk Anda gunakan.

Fitur pada aplikasi ini mampu memperkuat jaringan 2G, 3G, dan 4G LTE pada android Anda.

Kualitas aplikasi belum tentu menjanjikan tidak borosnya baterai. Pastinya Anda mengaharapkan aplikasi berkualitas serta baterai tidak cepat habis kan ? Aplikasi connection stabillizer booster ini bisa menjadi solusi terbaik Anda!

#4 Network Signal Strength


Bukan hanya memperkuat sinyal saja, tapi aplikasi Network Signal Strength (NSS) akan memberikan ke-stabilan jaringan sinyal Anda.

Bila Anda bingung pada saat menggunakan aplikasi ini jangan khawatir, aplikasi ini akan mengarahkan Anda untuk menggunakan fitur fitur di dalamnya.

Lalu, fiturnya apa saja ?

Fitur fiturnya begitu lengkap seperti Test Kecepatan (PING), Meteran Jaringan Sinyal, dan Widget Sinyal.

Seperti admin bilang, jangan takut bingung pada saat menggunakan aplikasi ini. Anda akan di arahkan step by step pada saat menjalankan aplikasi Network Signal Strength (NSS).

#5 HSPA+ Tweaker


Aplikasi ini sudah di percayai dan lebih dari 1 juta user Android yang mendownloadnya. Aplikasi ini telah membuktikan banyak pengguna android yang mampu mempercepat dan menstabilkan jaringan sinyal Anda.

Cara menggunakannya cukup mudah. Hanya dengan tap pada layar home maka aplikasi akan otomatis aktif atau berjalan dengan sendirinya.

#6 Open Signal Maps


Aplikasi penguat sinyal lainnya ialah open signal maps yang sudah terkenal di kalangan pengguna gadget. Pasalnya, dengan aplikasi ini jaringan sinyal pada smartphone Anda akan lebih cepat di bandingkan sebelumnya.

Salah satu fiturnya ialah pelacak titik kuatnya sinyal. Jadi Anda bisa mengikuti arah panah yang tersedia bila aplikasi sudah di aktifkan, semakin dekat dengat pusat titik sinyal maka semakin cepat dan stabil kekuatan sinyal android Anda.

Nah, mungkin hanya itu saya informasi yang bisa Admin sampaikan untuk Anda semua. Cukup mudah untuk mendapatkan deretan aplikasi penguat sinyal android di atas, hanya dengan mengunduhnya di playstore pada ponsel pintar Anda.